Lomba Bertutur Tingkat Kabupaten Magetan Tahun 2024

Sebagai salah satu upaya untuk menggali dan mengembangkan potensi/ bakat bercerita para pelajar khususnya jenjang Pendidikan dasar (SD/MI sederajat), Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Arpus) Kab. Magetan di tahun 2024 ini kembali menggelar Lomba Bertutur Tingkat Kabupaten yang diperuntukkan bagi siswa siswi SD/MI sederajat se-Kabupaten Magetan.

Bertempat di Graha Pusat Literasi Plaosan, Lomba Bertutur Tahun 2024 dilaksanakan selama 3 hari, mulai tanggal 11 – 13 Juni 2023. Cukup menggembirakan, kali ini jumlah peserta yang mengikuti lomba jauh meningkat dibanding tahun lalu (2023). Dari formulir pendaftaran yang masuk ke Panitia, ada 50 peserta dari 42 sekolah yang mendaftar, sedangkan tahun 2023 hanya diikuti 29 peserta. Sesuai Juknis lomba, adapun tema materi cerita yang boleh dibawakan para peserta, yaitu mengangkat kisah-kisah kearifan lokal Magetan. Sementara itu untuk juri lomba, selain dari internal Dinas Arpus Kab. Magetan juga berasal dari praktisi Pendongeng/Penutur.

Dalam pelaksanaannya, di hari pertama lomba (Selasa, 11/6) sebanyak 14 peserta telah tampil. Hari kedua (Rabu, 12/6) dan hari ketiga (Kamis, 13/6) masing-masing tampil sebanyak 18 peserta. Cukup beragam kisah cerita yang dituturkan para peserta, mulai dari asal usul Magetan, legenda Telaga Pasir (Sarangan), legenda Telaga Wurung (Telaga Wahyu), legenda sungai Gandong, beberapa asal usul Desa di wilayah Kabupaten Magetan, sampai dengan cerita yang mengangkat kisah Roti Bolu, asal muasal Ayam Panggang Gandu, Batik Ciprat serta beberapa kisah kepahlawanan lokal maupun cerita foklor lainnya.

Melalui kegiatan lomba Bertutur seperti ini, diharapkan akan dapat membangun budaya dan minat baca di Masyarakat khususnya dikalangan pelajar sekolah dasar. Tentu di tengah arus peradaban digital sekarang ini serta realitas rendahnya literasi di Indonesia, lomba Bertutur seperti ini seakan menjadi oase sekaligus upaya mempertahankan tradisi mendongeng yang mulai pudar. Seorang penutur yang baik tentu akan selalu dimulai dari kegemaran membaca buku. Dalam jangka pendek, kegiatan ini juga ditujukan sebagai media untuk mencari nominator yang akan terpilih sebagai perwakilah kabupaten Magetan dalam ajang kompetisi sejenis di tingkat Provinsi maupun tingkat Nasional.

LOMBA BERTUTUR TAHUN 2024 – HARI PERTAMA (SELASA, 11/6)

LOMBA BERTUTUR TAHUN 2024 – HARI KEDUA (RABU, 12/6)

LOMBA BERTUTUR TAHUN 2024 – HARI KETIGA (KAMIS, 13/6)

PEMBUKAAN LOMBA BERTUTUR TAHUN 2024 (11/6)

Artikel yang Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *