Raisya Niil Nabila siswi SMAN 1 Magetan Sabet Duta Baca 2025

Berbekal esai bertajuk Semburat Cahaya di Sela Aksara, dengan penuh percaya diri pada saat menyampaikan orasi literasinya. Raisya Niil Nabila berhasil memukau perhatian para Juri kompetisi literasi dalam ajang Duta Baca tingkat kabupaten Magetan. Hingga pada akhirnya Siswi SMAN 1 Magetan tersebut berhasil menyabet gelar Duta Baca Kab. Magetan Tahun 2025 tingkat SMA sederajat.

Sebagai salah satu finalis kompetisi Duta Baca Kab. Magetan Tahun 2025, bersama sembilan finalis yang lain Raisya wajib menyampaikan orasi literasi yang berisi visi-misi hingga rencana program yang akan dikerjakan ketika mereka berhasil terpilih sebagai Duta Baca Kab. Magetan Tahun 2025. Orasi literasi tersebut merupakan babak akhir atau grand final dari gelaran kompetisi Duta Baca Tahun 2025 yang rangkaiannya telah diawali sejak pendaftaran pada 9 Januari 2025 lalu.

Berbeda dengan gelaran Duta Baca Tahun sebelumnya, di tahun 2025 ini babak grand final dihelat di Pendopo Surya Graha Kab. Magetan. Tidak sekedar ingin memberi nuansa baru, dengan perubahan tempat penyelenggaraan final lomba diharapkan dapat meningkatkan atmosfer kompetisi dan lebih dari itu kedepan dapat memunculkan kreatifitas dan ide-ide baru untuk membawa kommpetisi literasi ini ke tingkat yang lebih tinggi.

Grand final Duta Baca Kab. Magetan tahun 2025 yang dilaksanakan pada Kamis 27 Februari 2025 secara resmi dibuka oleh Pj. Sekretaris Daerah Kab. Magetan Winarto, S.Sn., M.M. Dalam sambutan pembukaan Pj. Sekda membekali para finalis tentang pentingnya penguasaan panggung dalam tiap penampilan. Dan bila hal itu bisa terus dilatih sejak dini tentu akan mengasah kemampuan dan ketrampilan untuk berbicara di depan banyak orang.

Sebelum sambutan pembukaan oleh Pj. Sekda, berkolaborasi dengan siswi dari SMAN 1 Maospati, Duta Baca dan Wakil Duta Baca tahun 2024 menampilkan musikalisasi puisi yang diiringi alunan gitar akustik. Kemudian setelah pembukaan disambung dengan acara inti yaitu penampilan orasi literasi dari masing-masing finalis seara bergantian sesuai nomor urut tampil yang diperoleh.

Setelah selesai penampilan 10 finalis Duta Baca Kab. Magetan Tahun 2025, tiga orang Juri yakni Mohamad Rotmianto, Warsito, dan Fatma Ariana berdeliberasi untuk memutuskan pemenang kompetisi yang sekaligus ditetapkan sebagai Duta Baca Tahun 2025. Dari hasil penilaian para Juri, yang diwakili oleh Mohamad Rotmianto menetapkan dan mengumumkan bahwa Juara 1 kompetisi tersebut diraih oleh Raisya Niil Nabila siswi SMAN 1 Magetan dengan total nilai 574 yang sekaligus dikukuhkan sebagai Duta Baca Kab. Magetan tahun 2025. Juara 2 dimenangi oleh Antika Septia Nur siswi SMAN 1 Kawedanan dengan nilai 567 dan ditetapkan sebagai Wakil 1 Duta Baca. Kemudian juara 3 diraih Sakha Zahratul Ilmi siswi SMA IIS PSM dengan nilai 558,5 sekaligus menjadi Wakil 2 Duta Baca Tahun 2025.

Melalui kegiatan Duta Baca yang tiap tahun digelar oleh Dinas Arpus Kab. Magetan, semoga visi menjadikan Magetan sebagai kabupaten literasi akan terwujud dan makin memasyarakat secara luas. (san)

Artikel yang Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *