DESKRIPSI BUKU
Pengarang : Embart
Penerbit : Nuansa
Tempat Terbit : Jakarta
Tahun Terbit : 2017
Jumlah Halaman : 156
Nomor panggail : 808.3
Lokasi : POCADI Kab. Magetan
Cinta yang membutakan sering berujung pada kehancuran. Kristian si cowok parasit telah membuat Olivia, seorang yang dulunya begitu baik dan santun kini jadi cewek bego, dungu, bandel dan suka membolos.
Sementara itu, Satria yang dikenal cowok alim dan tak pernah bergaya sudah lama mengharapkan cinta Olivia. Namun di mata Olive, Satria tak lebih hanya cowok cupu, miskin dan kampungan. Olivia tak tahu, Satria anak penjual sate itu sebenarnya anak orang kaya berat di Bekasi.
Cinta memang susah ditebak. Saat kita menunggu cinta justru cinta itu tak mau datang. Namun ketika kita tidak menunggu cinta, cinta datang dengan sesuka hatinya.
“Maafin gue, Liv… Udah lama banget gue nunggu keputusan lo. Udah lama banget gue suka ama lo, tapi gue nggak bisa maksain lo untuk cinta ama gue…” Olivia mempererat pelukannya. “Jangan tinggalin gue, Sat… Lo jangan pergi. Gue nggak mau kehilangan lo untuk yang kedua kali…”
Kisah tokoh Olivia dalam novel ini bisa dinikmati dengan mengunjungi POCADI Kab. Magetan di pojok timur Pasar Baru Magetan (bawah Mall Pelayanan Publik/MPP Magetan).