Sinau Bareng Markesot

DESKRIPSI BUKU

Pengarang : Emha Ainun Nadjib

Penerbit :  Bentang Pustaka

Tempat Terbit : Yogyakarta

Tahun Terbit : 2019

Jumlah Halaman :  364

Nomor Panggil : 128 EMH

Lokasi : Perpustakaan Umum Magetan

Hidup setiap orang itu dinamis antara iya dan tidak, bergerak-gerak antara hidup dan mati, timbul tenggelam antara hitam dan putih. Tidak ada yang kafir mutlak atau Muslim absolut.

Emha Ainun Nadjib

Mbah Markesot pernah berpesan bahwa keadaan negeri ini bisa menjadi medan pendadaran untuk menjadi manusia tangguh, canggih berpikir, dengan lipatan-lipatan ilmu dan gelembung pengetahuan yang tidak bisa didapatkan di luar negeri.

Pada saat yang sama, keadaan negeri ini juga bisa dengan sangat mudah menghancurkan kepribadian, mengikis kemanusiaan, dan mencampakkan dari “ahsanu taqwim” menjadi “asfala safilin”.

Mbah Markesot mendorong kita untuk berhijrah. Bergerak mendekat dan berhimpun dalam lingkaran Maiyah. Lingkaran cincin persaudaraan yang membukakan pintunya bagi siapa saja.

Buku ini akan memperkaya wawasan kita mengenai upaya memahami Al-Quran, yang tak semata-mata terwakili oleh metode-metode yang secara akademis disebut sebagai Ulumul Quran. Isi buku dikelompokkan dalam 5 tema, yaitu bersemayam di Negeri Al-Quran, Islam Pethita-Pethithi, Yang Maha Gembira, Duduk di Balkon Zaman, dan Telaga Cahaya.

Buku yang sangat menarik ini tersedia dan dapat dipinjam di Perpustakaan Umum Magetan. Ayo berkunjung …

Artikel yang Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *